Yogyakarta, Mahasiswa Program Studi Ekonomi Syariah Universitas Alma Ata, Intan Permata Sari, resmi memulai kegiatan magangnya di BSI UMKM Center Tamsis Yogyakarta. Kegiatan pengantaran dilakukan oleh Bapak Abdul Salam, M.E., dosen pendamping dari Universitas Alma Ata, yang juga memberikan arahan langsung kepada mahasiswa sebelum memulai kegiatan magang.

Dalam sambutannya, Abdul Salam menyampaikan bahwa magang di BSI UMKM Center memberikan kesempatan berharga bagi mahasiswa untuk memahami praktik keuangan syariah secara nyata, khususnya dalam sektor pembiayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

“Mahasiswa perlu melihat bagaimana lembaga keuangan syariah berperan dalam mendukung pelaku usaha kecil agar tetap tumbuh sesuai prinsip keadilan dan tanpa riba. Ini menjadi pengalaman penting bagi calon ekonom syariah,” ujarnya.

BSI UMKM Center Tamsis dikenal sebagai salah satu unit penggerak pemberdayaan ekonomi umat melalui layanan pembiayaan, pendampingan usaha, dan edukasi keuangan syariah. Selama magang, Intan akan terlibat dalam kegiatan analisis pembiayaan, pendataan nasabah, serta asistensi dalam program pelatihan wirausaha.

Intan mengungkapkan rasa antusiasnya dapat magang di lembaga keuangan berbasis syariah ini. Ia berharap dapat memahami lebih dalam proses pengelolaan pembiayaan UMKM serta penerapan nilai-nilai syariah dalam sistem perbankan modern.

Pihak BSI UMKM Center menyambut baik kerja sama dengan Universitas Alma Ata. Mereka menilai program magang ini penting untuk mencetak generasi muda yang memahami praktik keuangan Islam dan mampu berkontribusi dalam pengembangan ekonomi syariah di Indonesia.